The Walking Zombie 2, Game Survival Zombie yang Menarik dan Ringan
08/09/22
0 Komen
Mendengar konsep game zombie, yang saya ekspektasikan paling gameplay dan grafisnya hanya gitu - gitu doang. Susah sekali rasanya memberikan ekspektasi yang tinggi karena mayoritas game-nya memiliki kualitas yang hampir sama.
Namun, nampaknya hal tersebut tidak berlaku bagi
Alda Games
selaku pengembang dari game The Walking Zombie 2 ini. Dirilis pada tahun 2019,
The Walking Zombie 2 ternyata menampilkan gameplay survival melawan zombie
yang lebih kompleks dari game zombie pada umumnya.
Walaupun sekilas game ini memiliki judul yang mirip dengan serial zombie
paling terkenal di dunia (The Walking Dead), namun keseluruhan cerita yang
ditampilkan sama sekali tidak berhubungan dengan cerita yang ada dalam serial
The Walking Dead. Mungkin developer-nya ngasih nama game ini The Walking
Zombie 2 agar game-nya lebih mudah dikenal, siapa tahu kan?
Saya sudah memainkan game ini selama beberapa minggu, dan harus saya akui
kalau game The Walking Zombie 2 ini sangat ringan, bahkan saya rasa HP spek kentang pun
saya yakin bisa memainkan game ini dengan lancar.
Hal ini juga didukung dengan grafis modern polygon-nya yang sangat smooth
untuk dilihat, membuat tampilan berbagai environment-nya lebih enjoyable
sekaligus membuat ukuran game-nya menjadi lebih ringan.
Oiya, game ini juga dirilis di banyak platform lho, mulai dari Android,
PlayStation 4, Xbox One, iOS, PlayStation 5, Steam, dan Xbox. Banyak juga ya
platformnya untuk sekelas game kayak gini.
Nah, dengan segudang kelebihan yang telah saya singgung diatas, apakah game
ini layak buat kalian mainkan? Untuk mengetahui jawabannya, mari simak ulasan
lengkapnya berikut:
A. SINOPSIS
Dunia tengah dilanda wabah zombie yang sangat berbahaya. Semua manusia yang
masih bertahan kini hidup berkelompok sambil berusaha untuk hidup di tengah
pasukan zombie dengan seluruh tenaga yang masih tersisa. Salah satu manusia
yang hidup di tengah bencana ini yaitu sang karakter utama, yang dilahirkan di
hutan tepat di tengah para gerombolan zombie liar. Mirisnya, setelah berhasil
melahirkan, Ibu dari sang karakter utama mati, lalu berubah menjadi zombie dan
menyerang manusia yang lainnya.
Di tengah kemalangan itu, sang karakter utama yang masih bayi ternyata
mendapatkan kemampuan kebal dari serangan zombie. Jadi, dari sekian banyak
manusia yang masih tersisa, hanya sang karakter utama lah yang tidak akan
berubah setelah tergigit oleh zombie. Kemampuan tersebut membuatnya menanggung
sebuah tanggung jawab yang besar, yaitu untuk menyelamatkan umat manusia dari
wabah zombie yang semakin mengganas setiap harinya.
B. FITUR GAME
1. Game survival yang dibalut dengan genre RPG
Sama seperti game bertema zombie lainnya, The Walking Zombie 2 mengusung genre survival dan FPS untuk membuat pengalaman gameplay melawan zombie lebih terasa intens. Akan tetapi, tak cukup sampai disitu saja, Alda Games selaku developer ternyata menambahkan elemen RPG dalam game ini yang secara otomatis membuat gameplay-nya terlihat semakin kompleks untuk kalian mainkan.
Elemen RPG-nya sendiri sangat terasa di berbagai aspek, mulai dari adanya
collectible item yang bisa kalian dapatkan di tengah misi, fitur upgrade skill
karakter, upgrade senjata, transaksi dengan pedagang, dan masih banyak
lagi.
Jadi, agar dapat menyelesaikan misi dengan lebih mudah, kalian bisa melakukan
upgrade karakter dan senjata untuk mendapatkan bonus serangan yang nantinya
akan sangat berguna saat berhadapan dengan jenis zombie - zombie tertentu yang
sulit untuk dilawan.
2. Karakter yang sangat interaktif
Belum lengkap rasanya jika sebuah game RPG tidak memiliki interaksi yang kompleks melalui berbagai environment yang ada. Untung saja, hal tersebut diperhatikan dengan cukup baik dalam game ini. Terbukti bahwa karakter utama yang kalian mainkan dapat berinteraksi dengan banyak hal, contoh kecilnya yaitu adanya interaksi dengan manusia lainnya di kota yang membuat kalian sebagai player dibebaskan untuk menerima misi dari mana saja.
Tak hanya itu, kebebasan berinteraksi juga akan terjadi saat sedang melakukan
adventure. Terkadang, di tengah perjalanan saat menjalankan misi, akan ada
seorang penyintas asing yang akan menghentikan kendaraan kalian untuk meminta
bantuan ataupun untuk merampas semua harta yang kalian punya.
Nah, uniknya, kalian dapat bernegosiasi terlebih dahulu dengan penyintas asing
tersebut untuk memilih membantu atau mengabaikannya. Tentu saja semua pilihan
akan memiliki resiko masing - masing walaupun itu tidak berpengaruh besar ke
dalam gameplay utamanya.
3. Memiliki konsep cerita yang menarik
Sebagai sebuah game survival, The Walking Zombie 2 menyajikan sebuah cerita yang tidak bisa ditebak dengan mudah. Walaupun konfliknya terbilang cukup sederhana, namun dengan beragamnya misi yang datang membuat ceritanya terus bercabang, sehingga ending-nya semakin sulit untuk ditebak. Bayangkan, dalam satu kota saja, kalian akan berinteraksi dengan lebih dari 6 orang dengan misi yang berbeda - beda. Itu baru satu kota lho, padahal masih ada banyak sekali kota dalam map game ini.
Dengan banyaknya misi dan interaksi antar karakter, perjalanan sang karakter
utama dalam menyelamatkan umat manusia akan semakin menarik untuk kalian
ikuti. Oleh karena itu, buat kalian yang memang suka memainkan game dengan
konsep cerita yang menarik, maka The Walking Zombie 2 ini menjadi salah satu
pilihan game yang tepat bagi kalian.
4. Banyak ragam quest dan side quest
Untuk mendukung alur ceritanya yang kompleks, game ini memiliki banyak sekali misi yang harus kalian selesaikan. Total misinya sih saya nggak tahu seberapa banyak, yang pasti misinya tuh nggak bakal bisa kalian selesaiin hanya dalam waktu beberapa hari saja.
Banyaknya kota dalam map dan juga beragamnya konflik yang dialami antar
karakter menjadi faktor utama mengapa misi yang ada dalam game ini terasa
sangat banyak. Ya walaupun dari banyaknya misi tersebut ada beberapa misi yang rasanya kurang berbobot, seperti mencari kambing, menangkap merak, mencari
mantan istri orang, dll.
Meskipun begitu, harus saya akui bahwa banyaknya misi dalam game The Walking
Zombie 2 ini secara tidak langsung membuat para player-nya terus kembali
online setiap hari untuk memainkannya.
C. SPESIFIKASI
Spesifikasi yang saya tampilkan disini khusus untuk PC.
Untuk spesifikasi android tidak saya tampilkan, karena menurut saya sendiri
game ini tergolong sangat ringan untuk dimainkan di platform android. Jadi
buat kalian para user android kentang nggak usah takut buat nyoba ini game.
System Requirements Minimum
- Requires a 64-bit processor and operating system
- OS: Windows 7 or higher
- Processor: Recent Intel i3 or AMD alternative
- Graphics: dedicated GPU recommended
- DirectX: Version 11
- Storage: 2 GB available space
D. KELEBIHAN & KELEMAHAN
Kelebihan
- Bisa dimainkan secara offline
- Tidak menguras banyak penyimpanan
- Grafis modern polygon yang sudah over the top
- Beragam tipe gameplay yang disajikan membuat player tidak cepat bosan
Kelemahan
- Iklan muncul dimana - mana, bahkan terkadang saat misi tengah berjalan
- Semua hal dapat dibeli lewat micro transaction (pay to win)
- Isi ulang bahan bakar yang tergolong lama, ujung - ujungnya disuruh top up juga
E. GAMEPLAY
Dari panjangnya ocehan saya diatas, dapat disimpulkan bahwa game The Walking
Zombie 2 ini cukup layak buat dimainkan, terlebih lagi buat kalian yang suka
dengan tema game survival zombie yang menegangkan.
Adanya unsur RPG dalam game ini juga membuat gameplay-nya terlihat makin
menarik, tidak bosan aja gitu walaupun udah dimainkan dalam jangka waktu yang
lama. Kontrol movement dan kamera yang sudah sangat responsif juga menjadi
unsur plus bagi game ini.
Akan tetapi, sayangnya ada beberapa hal yang membuat saya emosi saat memainkan
game ini. Yang pertama yaitu adanya iklan yang terkadang muncul tiba - tiba
saat sedang menjalankan sebuah misi. Sebenarnya ada sih cara menghapus iklan
dengan membeli fitur bebas iklan seharga Rp 77,000. Akan tetapi, jatuhnya game
ini nggak free to play lagi.
Sekedar saran saja buat developer tolong itu iklannya lebih diminimalkan lagi.
Kalau nggak mau iklannya dikurangin ya mending jadiin game-nya premium aja
sekalian dengan catatan sudah bebas iklan. Kalau konsepnya free to play tapi
iklannya dimana - mana kayak gini kan malah ngerusak gameplay, jadi nggak
enjoy lagi mainnya.
Yang kedua itu tolong micro transaction-nya sedikit dikurangi. Daripada bikin
pilihan micro transaction yang banyak mending banyakin event aja deh biar para player lebih tertarik buat main setiap hari, sekalian juga biar lebih ramah
buat dimainkan oleh para player gratisan kayak saya :v
***
Sekian review dari saya mengenai game The Walking Zombie 2. Jadi bagaimana
sekarang? Apakah kalian siap menyelamatkan umat manusia dari wabah zombie
dalam game ini?
Jangan lupa kunjungi terus teh90blog.com untuk mendapatkan informasi menarik
seputar games lainnya.
Terima kasih.
0 Response to "The Walking Zombie 2, Game Survival Zombie yang Menarik dan Ringan"
Posting Komentar
*Berkomentarlah sesuai dengan isi postingan