Inilah 8 Hero dan Item Counter Gloo Mobile Legends!
24/12/22
0 Komen
Setelah popularitasnya sempat meredup pada awal masa perilisannya, kini Gloo mulai banyak digunakan oleh para player Mobile Legends, baik itu di mode ranked ataupun di ajang turnamen. Salah satu alasannya adalah karena Moonton baru - baru ini memberikan buff yang cukup besar pada Gloo yang membuatnya makin ideal untuk dijadikan sebagai roamer maupun side laner.
Hero dengan role tank ini juga dikenal sebagai
hero dengan mekanik yang unik, sebab salah satu skillnya dapat
membuat Gloo menempel ke hero musuh dan dapat membuatnya sekarat
dengan sendirinya saat Gloo menerima damage.
Tak hanya itu, Gloo ini juga dibekali dengan efek immobilize yang
sangat tinggi. Sekali kombo ke hero musuh, Gloo dapat memberikan
efek immobilize selama 1,5 detik.
Buat kalian yang mau tau kombo apa saja yang dimiliki Gloo, semuanya
sudah saya bahas di postingan sebelumnya. Silahkan cek aja lewat link
berikut:
Setelah kalian tau kemampuan Gloo, sekarang mari kita bahas
hero dan item yang dapat menjadi counter Gloo.
HERO COUNTER GLOO
1. Faramis
Faramis merupakan hero counter alami Gloo yang paling efektif. Bagaimana tidak? Hanya dengan satu skill saja, Faramis bisa membuat Gloo sekarat. Yap, efek dari skill 2 Faramis yang dapat memantul ternyata menjadi sumber utama kelemahan Gloo, sebab jika Faramis menggunakan skill tersebut pada Gloo yang sedang melakukan ultimate, maka skill tersebut akan terus memantul dan memberikan damage yang sangat besar pada Gloo.
Penggunaannya pun juga mudah, kalian hanya perlu menunggu saja sampai
Gloo menggunakan skill ultimate Split - Split (yang tubuhnya
memecah jadi banyak bagian).
Nah, ketika tubuh Gloo sedang memecah tersebut, langsung saja serang
menggunakan skill 2 Faramis. Alhasil Gloo pasti akan langsung sekarat
terkena pantulan damage dari skill Faramis yang sangat besar.
2. Vexana
Vexana sangat possible menjadi counter Gloo berkat efek
dari skill 2 miliknya yang dapat memberikan ledakan damage cukup
besar pada Gloo.
Cara penggunaan skillnya pun hampir sama dengan Faramis, kalian cukup
tunggu saja sampai Gloo menggunakan skill
ultimate "Split - Split", setelah itu baru arahkan serangan skill
2 Vexana tepat ke arah anak - anak Gloo yang kecil.
Jika skill tersebut mengenai anak - anak Gloo, maka ketika Gloo menaiki
musuh dia akan langsung terkena ledakan damage yang sangat besar
dari Vexana. Namun perlu diingat bahwa skill ini juga akan mengurangi
darah hero teman kalian yang sedang ditumpangi Gloo.
Maka dari itu, sebisa mungkin pancing ultimate Gloo ke arah
hero tank dengan nyawa yang tebal untuk meningkatkan peluang
survive ketika dinaiki Gloo.
3. Vale
Vale merupakan hero mage yang memiliki mekanik yang unik, sebab hero ini memiliki beberapa kombinasi skill yang dapat diatur selama pertandingan. Nah, salah satu kombinasi skill yang dimiliki Vale ternyata sangat cocok digunakan untuk mengatasi kemampuan dari Gloo.
Tipsnya, pilih efek berhenti saat mengenai musuh (warna merah) untuk
skill 2 Vale, serta efek crowd control (warna biru) untuk
ultimate Vale. Jika kalian sudah menerapkan kombinasi skill
tersebut, maka selanjutnya pakai cara yang sama seperti menggunakan
Vexana dan Faramis tadi.
Tunggu Gloo mengaktifkan skill Split -Split terlebih dahulu, baru
serang menggunakan skill 2 Vale. Gunakan juga ultimate Vale agar
Gloo tidak bisa kabur saat terkena damage dari skill 2 tersebut.
4. Wanwan
Wanwan dapat dengan mudah mengatasi Gloo dengan ultimate-nya. Saat terbang di udara, Wanwan tidak akan bisa menerima pembalikan damage dari Gloo. Momen itulah yang dapat digunakan oleh Wanwan untuk membunuh Gloo dengan mudah.
Saat ditempeli oleh Gloo, segera bawa dia ke dalam turret, lalu
serang dengan ultimate Wanwan. Dengan cara itulah Gloo dapat
terbunuh dengan mudah.
5. Zhask
Zhask dapat mengatasi ultimate Gloo berkat kemampuannya yang dapat masuk ke dalam Joni saat melakukan ultimate.
Jika Zhask terkena ultimate Gloo, langsung saja
counter dengan ultimate juga karena saat melakukan
ultimate Zhask akan aman berada di dalam Joni tanpa harus
khawatir terkena pembalikan damage dari Gloo.
6. Claude
Tingginya mobilitas Claude menjadi senjata yang tepat untuk mengatasi ultimate Gloo. Saat Claude terkena ultimate Gloo, dia dapat lari ke dalam turret dengan mudah ataupun lari dari kepungan musuh untuk menghindari terkena pembalikan damage terlalu banyak.
Efek slow yang dimiliki Gloo pun juga tidak akan begitu efektif
bagi Claude, karena efek skill 1 yang dimiliki Claude ini memiliki
tambahan movement speed yang sangat tinggi.
Kalian juga dapat menggunakan hero yang memiliki mobilitas tinggi
lainnya, seperti Hayabusa, Ling, ataupun Benedetta untuk menjadi
counter Gloo.
7. Yu Zhong
Life steal yang dimiliki Yu Zhong menjadi jawaban yang tepat untuk mengatasi kemampuan dari ultimate Gloo. Walaupun Yu Zhong tetap akan menerima damage jika Gloo menempelinya, namun Yu Zhong masih tetap hidup berkat efek life steal dari skill pasifnya yang sangat besar.
Kalian juga dapat menggunakan ultimate Yu Zhong untuk membawa
Gloo ke dalam turret dengan mudah untuk membuat Gloo sekarat.
8. Esmeralda
Esmeralda merupakan hero yang tepat bagi kalian para player xp laner untuk mengatasi Gloo. Sekalipun Gloo telah menempelinya, shield yang dimiliki oleh Esmeralda tidak akan habis dengan mudah.
Esmeralda bahkan malah dapat memperoleh shield yang lebih besar,
sebab semakin banyak lawan yang ada di dekatnya, maka semakin besar juga
shield yang akan diserapnya.
ITEM COUNTER GLOO
1. Winter Truncheon
Winter Truncheon menjadi item yang paling efektif untuk digunakan sebagai counter Gloo. Winter Truncheon ini dapat mengabaikan pembalikan damage yang dihasilkan Gloo saat dia menempel ke hero yang kalian gunakan.
Cara penggunaan itemnya pun cukup simple. Saat Gloo telah
menempel ke hero kalian, langsung saja pencet
Winter Truncheon lalu suruh teman kalian untuk menghabisi Gloo
dengan cepat.
Dengan cara tersebut, maka Gloo dapat dibunuh dengan mudah tanpa harus
khawatir terkena pembalikan damage darinya.
2. Immortality
Walaupun tak efektif seperti Winter Truncheon, namun Immortality masih cukup worth it banget untuk kalian gunakan saat berhadapan dengan Gloo.
Immortality ini dapat meningkatkan peluang survive kalian
saat terkena tempel oleh Gloo. Item ini secara tidak langsung juga
meningkatkan mental kalian untuk berani melakukan war.
***
Oke mungkin itu saja pembahasan kali ini terkait hero dan
item counter Gloo. Jika mungkin ada hero ataupun item
lainnya yang dapat menjadi counter bagi Gloo silahkan tulis saja
di kolom komentar.
Jangan lupa selalu kunjungi
teh90blog.com untuk
mendapatkan info menarik seputar
game
Mobile Legends.
Terima kasih.
0 Response to "Inilah 8 Hero dan Item Counter Gloo Mobile Legends!"
Posting Komentar
*Berkomentarlah sesuai dengan isi postingan